THE MAKEUP WORKSHOP yang Pertama dengan nara sumber Daday Khogidar berjalan dengan lancar. acara kami selenggarakan di Lotus 3 Gedung JDC Slipi Jakarta yang diikuti oleh 30 orang Peserta.
Acara dibuka oleh April sang MC kemudian dilanjutkan Kang Daday Khogidar dengan menceritakan tentang yang dialaminya selama koma 8 hari beberapa bulan yang lalu. Dan Alhamdulillah Kang Daday Khogidar bisa sembuh & pulih kembali, sehingga bisa berbagi ilmu dengan teman-teman perias semua.
Sesi pertama Kang Daday Khogidar demo makeup pengantin sunda modifikasi kemudian di lanjutkan dengan pengantin moslem modifikasi. Setelah makan siang Peserta praktek makeup kepada modelnya masing-masing. Dan sebelum di-makeup seluruh model peserta di photo Before Makeup di studio mini yang kami sediakan. Setelah makeup model diphoto kembali, peserta pun bisa berpose besama modelnya sebagai kenang-kenangan.
Acara selanjutnya all model + peserta photo bersama nara sumber, kemudian nara sumber memilih 3 peserta dengan hasil praktek terbaik (Terbaik 1,2 dan 3 mendapatkan Piagam serta paket produk sponsor) dan acara pembagian sertifikat kepesertaan.
Terima kasih teman-teman, semoga THE MAKEUP WORKSHOP bermanfaat buat perkembangan bisnis rias di Indonesia.
Registrasi |
Demo Makeup |
Demo Makeup |
Hasil Demo Makeup Pengantin Sunda Modifikasi |
Praktek Makeup 1 |
Praktek Makeup 2 |
Photo Bersama 1 |
Photo Bersama 2 |
3 Peserta Dengan Hasil Praktek Makeup Terbaik Mendapatkan Piagam dan Paket Produk Dari Sponsor |
3 Peserta Dengan Hasil Makeup Terbaik |
Sebagai Tanda Terima Kasih, Integrated Comm. Menyerahkan Sertifikat Kepada Nara Sumber |
Team Integrated Comm Photo Bersama Nara Sumber |
Sebelum Pulang, Beberapa Peserta Photo Bersama Untuk Kenang-kenangan |
Tidak ada komentar:
Posting Komentar